Text
Etos Kerja SebagaiMediasi Pada Pengaruh Iklim Kerja Dan Disiplin Kerja Terhadap Produktivitas Kerja Pegawai Kecamatan Buki Kabupaten Kepulauan Selayar
Rusmin. 2021. Etos Kerja Sebagai mediasi pada Pengaruh iklim Kerja Dan Disiplin Kerja Terhadap Produktivitas Kerja Pegawai Kecamatan Buki Kabupaten Kepulauan Selayar, dibimbing oleh Masdar Mas’ud dan Didiek Handayani Gusti.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis etos kerja sebagai mediasi pada pengaruh iklim kerja dan disiplin kerja terhadap produktivitas kerja pegawai pada Kantor Kecamatan Buki Kabupaten Kepulauan Selayar.
Pendekatan yang digunakan dalam penelitian survei ini adalah pendekatan kuantitatif yang diperoleh dari hasil interview. Populasi penelitian berjumlah 42 orang, dengan pengambilan sampel menggunakan teknik sampel jenuh (sensus) yaitu semua populasi dalam penelitian ini dijadikan sampel. Metode analisis data yang digunakan adalah model analisis jalur (Path Analysis).
Hasil penelitian menyimpulkan bahwa iklim kerja dan disiplin kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap etos kerja pegawai. Iklim kerja dan disiplin kerja berpengaruh positif namun tidak signifikan terhadap produktivitas kerja pegawai. Etos kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap produktivitas kerja pegawai. Iklim kerja dan disiplin kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap produktivitas kerja pegawai paa Kantor Kecamatan Buki Kabupaten Kepulauan Selayar melalui etos kerja .
TS01649 | 2018 RUS e | Perpustakaan Sjarlis Iljas (R-2018) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Referensi |
Tidak tersedia versi lain