Text
Pengaruh Kemampuan Individu, Komitmen Kerja Dan Kesejahteraan Pegawai Terhadap Kuerja Pegawai Dikantor Camat Manuju Kabupaten Gowa
Nuraeny Apriyani. 2022. Pengaruh Kemampuan Individu, Komitmen Kerja dan Kesejahteraan Pegawai terhadap Peningkatan Kinerja Pegawai pada Kantor Camat Manuju Kabupaten Gowa, dibimbing oleh Syamsul Alam dan Mukhtar Hamzah.
Penelitian ini bertujuan untuk (1) menganalisis pengaruh kemampuan individu, komitmen kerja dan kesejahteraan pegawai secara parsial (2) mengetahui pengaruh kemampuan individu, komitmen kerja dan kesejahteraan pegawai terhadap kinerja pegawai secara parsial (3) pengaruh kemampuan individu, komitmen kerja dan kesejahteraan pegawai terhadap kinerja pegawai secara simultan (4) mengetahui variabel yang dominan berpengaruh terhadap kinerja pegawai.
Penelitian dilaksanakan pada bulan Agustus sampai dengan September 2021 di Kantor Camat Manuju Kabupaten Gowa. Berdasarkan populasi Pegawai Negeri Sipil dan non Pegawai Negeri Sipil sebanyak 99 orang, maka ditetapkan seluruh populasi menjadi sampel (total sampling) yaitu 99 orang responden. Instrumen penelitian ini menggunakan kuesioner yang dibagikan kepada responden. Metode penelitian menerapkan pendekatan kuantitatif dengan melakukan pengujian hipotesis menggunakan model Regresi Linear Berganda.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) kemampuan individu dan kesejahteraan pegawai berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai secara parsial (2) komitmen kerja berpengaruh negatif dan tidak siginifikan terhadap kinerja pegawai (3) kemampuan individu, komitmen kerja, dan kesejahteraan pegawai berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai secara simultan (4) variabel kemampuan individu berpengaruh paling dominan terhadap kinerja pegawai
TS01342 | 2018 NUR p | Perpustakaan Sjarlis Iljas (R-2018) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Referensi |
TS01341 | 2018 NUR p | Perpustakaan Sjarlis Iljas (R-2018) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Referensi |
Tidak tersedia versi lain