Text
Pengaruh Kemampuan Intelektual Dan Lingkungan Kerja Fisik Terhadap Kepuasan Kerja Melalui Motivasi Intrinsik Pegawai Pada Dinas Kependudukan Dan Pencatatan Sipil Kabupaten Kepulauan Selayar
Muhammad Suhadriyar. 2020. Pengaruh Kemampuan Intelektual dan Lingkungan Kerja Fisik terhadap Kepuasan Kerja Melalui Motivasi Intrinsik Pegawai pada Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Kepulauan Selayar, dibimbing oleh Rustan DM dan Didiek Handayani Gusti.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis (1) pengaruh Kemampuan Intelektual dan Lingkungan Kerja Fisik terhadap Kepuasan Kerja Melalui Motivasi Intrinsik Pegawai pada Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Kepulauan Selayar. Pendekatan penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif. Penelitian dilakukan pada Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Kepulauan Selayar. Waktu penelitian dilakukan mulai bulan September 2020. Populasi penelitian adalah semua pegawai Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Kepulauan Selayar yang berjumlah 75 orang. Pemilihan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode sampling jenuh (sensus) yakni dengan menentukan semua populasi sebagai sampel total sebanyak 75 orang pegawai.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) terdapat pengaruh positif dan signifikan Kemampuan Intelektual terhadap kepuasan kerja pegawai Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Kepulauan Selayar (2) terdapat pengaruh positif dan signifikan Kemampuan Intelektual terhadap motivasi intrinsik pegawai Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Kepulauan Selayar (3) terdapat pengaruh positif namun tidak signifikan lingkungan kerja fisik terhadap kepuasan kerja pegawai Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Kepulauan Selayar (4) terdapat pengaruh positif namun tidak signifikan lingkungan kerja fisik terhadap motivasi intrinsik pegawai Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Kepulauan Selayar (5) Terdapat pengaruh positif dan signifikan motivasi intrinsik terhadap kepuasan kerja pegawai Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Kepulauan Selayar (6) terdapat pengaruh positif dan signifikan kemampuan intelektual terhadap kepuasan kerja melalui motivasi intrinsik pegawai Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Kepulauan Selayar (7) terdapat pengaruh positif namun tidak signifikan lingkungan kerja fisik terhadap kepuasan kerja melalui motivasi intrinsik pegawai Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Kepulauan Selayar.
TS00576 | 2018 MUH p | Perpustakaan Sjarlis Iljas (R-2018) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Referensi |
TS00575 | 2018 MUH p | Perpustakaan Sjarlis Iljas (R-2018) | Tersedia |
PT00263 | 2018 MUH p | Perpustakaan Sjarlis Iljas (R-2018) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Referensi |
Tidak tersedia versi lain