Text
Pengaruh Disiplin, Motivasi Dan Etos Kerja Terhadap Kinerja Pegawai Sekretariat DPRD Kabupaten Gowa
Darmawati. 2021. Pengaruh Disiplin, Motivasi dan Etos Kerja terhadap Kinerja Pegawai Sekretariat DPRD Kabupaten Gowa, dibimbing oleh Saban Echdar dan Muh.Said.
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis (1) pengaruh disiplin, motivasi, dan etos kerja secara parsial dan simultan terhadap kinerja pegawai Sekretariat DPRD Kabupaten Gowa (2) variabel yang paling dominan berpengaruh terhadap kinerja pegawai Sekretariat DPRD Kabupaten Gowa.
Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kuantitatif yang bertujuan untuk menguji teori dengan kenyataan dilapangan melalui pengukuran pengaruh variabel independent terhadap variabel dependen. Sampel penelitian ini sebanyak 40 responden yang menggunakan sampel jenuh dan analisis regresi linear berganda dengan bantuan program SPSS.
Hasil pengujian hipotesis menunjukkan bahwa (1) disiplin (X1) berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai, dengan nilai signifikansi nilai t test sebesar 3,908 dimana nilai t test lebih besar dari nilai t tabel yaitu 1,30, dan nilai sig 0,000 dimana nilai signifikasinya lebih kecil dari 0,05 (0,002 < 0,05), (2) motivasi berpengaruh postif tetap tidak signifikan terhadap kinerja pegawai, dengan nilai t test sebesar 1,519 dimana nilai t test > nilai t tabel 1,30, dengan nilai sig 0,136 > dari 0,05. (3) etos kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai, dengan nilai t test sebesar 3,465 > dari nilai t tabel 1,30, dengan nilai signifikan 0,001 < dari 0,05. (4) disiplin kerja, motivasi dan etos kerja berpegaruh positif dan signifikan secara simultan terhadap kinerja pegawai, dengan hasil Fhitung sebesar 39,724 dengan nilai signifikan sebesar 0,000, dimana nilai signifikan ini lebih kecil dari nilai alpha 0,05, berarti variabel independen (disiplin, motivasi, dan etos kerja) secara simultan mempengaruhi variabel dependen (kinerja pegawai). Hal ini menunjukkan bahwa model regresi berganda yang digunakan sudah baik. Perhitungan koefisien determinasi (R2) diperoleh hasil 0,722, yang berarti 72,20 % variabel dependen (kinerja pegawai) dapat dijelaskan oleh variabel independent (disiplin, motivasi dan etos kerja), sedangkan sisanya sebesar 27,80% dijelaskan oleh variabel lain di luar model penelitian ini.
TS00526 | 2017 DAR p | Perpustakaan Sjarlis Iljas (R-2017) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Referensi |
TS00525 | 2017 DAR p | Perpustakaan Sjarlis Iljas (R-2017) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Referensi |
PT00238 | 2017 DAR p | Perpustakaan Sjarlis Iljas (R-2017) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Referensi |
Tidak tersedia versi lain