Text
Pengaruh Kepemimpinan, Disiplin Kerja Dan Motivasi Terhadap Kinerja Pegawai Pada Sekretariat DPRD Kabupaten Bantaeng
SAMSIR, 2021. Pengaruh Kepemimpinan, Disiplin Kerja dan Motivasi terhadap Kinerja Pegawai Pada Sekretariat DPRD Kabupaten Bantaeng, dibimbing oleh Sylvia Sjarlis dan Djalante.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kepemimpinan, disiplin kerja, motivasi kerja secara parsial dan simultan serta variabel yang paling dominan pengaruhnya terhadap kinerja pegawai pada Sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Bantaeng.
Penelitian ini menggunakan penelitian survei. Penelitian ini dilakukan pada Sekretariat DPRD Kabupaten Bantaeng. Populasi penelitian berjumlah 66 orang, pemilihan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan menggunakan sampling purposive dengan kriteria semua Aparatur Sipil Negara dan tenaga Honorer yang mendapatkan insentif dengan sampel responden 44 orang pegawai dilingkungan Sekretariat DPRD Kabupaten Bantaeng.
Berdasarkan hasil penelitian terlihat bahwa (1). Kepemimpinan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai dengan hasil analisis regresi tingkat signifikansi 0.032 lebih kecil dari 0.05 dan t-hitung sebesar 2.227 lebih besar dari t-tabel 2.021. (2). Disiplin kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai dengan hasil analisis regresi tingkat signifikansi 0.000 lebih kecil dari 0.05 dan t-hitung sebesar 9.745 lebih besar dari t-tabel sebesar 2.021. (3) Motivasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai dengan hasil analisis regresi tingkat signifikansi 0.002 lebih kecil dari 0.05 dan t-hitung sebesar 3.355 lebih besar dari t-tabel sebesar 2.021. (4) Terdapat pengaruh kepemimpinan, disiplin kerja dan motivasi secara simultan terhadap kinerja pegawai dengan hasil uji F-hitung 43.265 lebih besar dari F-tabel 2.84 serta nilai R-Square 0,747. (5) Disiplin kerja merupakan faktor yang paling dominan terhadap kinerja pegawai dengan nilai uji-Beta sebesar 0.764 jika dibandingkan dengan kepemimpinan sebesar 0.174 dan motivasi sebesar 0.264.
TS00646 | 2018 SAM p | Perpustakaan Sjarlis Iljas (R-2018) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Referensi |
TS00645 | 2018 SAM p | Perpustakaan Sjarlis Iljas (R-2018) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Referensi |
PT00298 | 2018 SAM p | Perpustakaan Sjarlis Iljas (R-2018) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Referensi |
Tidak tersedia versi lain